Enter your keyword

Pelaksanaan kegiatan Pengenalan Program Studi & Pertemuan Dosen Wali dengan mahasiswa FTSL-ITB Angkatan 2010 [Tahap I]

Kegiatan Pengenalan Program Studi & Pertemuan Dosen Wali dengan mahasiswa angkatan 2010 [Tahap I] di lingkungan Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan [FTSL-ITB] dilaksanakan pada hari Jumat, 6 Agustus 2010 mulai pukul 13:00 WIB di Aula Timur – ITB, Jalan Ganesha 10 Bandung.

Agenda acara terdiri dari: Pembukaan, Sambutan Dekan, Presentasi Wakil Dekan Bidang Akademik, Penyerahan Dean List, Presentasi program studi, dan Tanya Jawab.

Wakil Dekan Bidang Akademik, Ir. Muslinang Moestopo, MSEM, Ph.D, berkenan membuka acara pada pukul 13:15 WIB disusul oleh sambutan Dekan Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan, Dr.Ir. Saptahari Sugiri yang didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Dr.Ir. Dwina Roosmini, MS, Ketua Program Studi Sarjana Teknik Sipil, Dr.Ir. Herlien D. Setio, Ketua Program Sarjana Teknik Lingkungan, Ir. Agus Jatnika Effendi, Ph.D. dan Ketua Program Studi Sarjana Teknik Kelautan, Dr.Ir. Muslim, M.SoE.

Sebanyak 314 mahasiswa baru Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan angkatan tahun 2010 dan para dosen wali angkatan tahun 2010, serta para mahasiwa penerima penghargaan [Dean’s List] hadir pada acara tersebut.

Dean’s List adalah daftar mahasiswa di lingkungan FTSL-ITB yang berprestasi bidang akademik, salah satu indikator acuannya adalah NR [nilai rata-rata] yang diperoleh pada semester berjalan, Dean’s List FTSL-ITB Semester II 2009/2010 adalah sebagai berikut :

Prodi Teknik Sipil

No NIM Nama NR
1 15008078 Fitriana Sarifah 4.00
2 15008021 Florentia Edrea 3.95 *)
3 15007134 Ariel Aprianto Suselo 3.93 **)
4 15007029 Witarto 3.92 *)
5 15007032 Afit Nursyalam 3.91

Prodi Teknik Lingkungan

No NIM Nama NR
1 15307111 Yovita Yulia Dewi 3.95 *)
2 15307012 Yanita Hanastasia Sinaga 3.93
3 15307121 Andi Riswandi 3.93
4 15307080 Sarah Ayunita 3.89 *)
5 15307094 Adithyanti Febriana 3.86

Prodi Teknik Kelautan

No NIM Nama NR
1 15508036 Arifian Agusta 4.00
2 15508012 Farid Putra Bakti 4.00
3 15508018 Kenindra Pranidya 3.80
4 15507048 Adrian Pradipta Wikanta 3.54
5 15507016 Anindya Rizki Santika 3.52

*)    = 2 semester berturut-turut

**)  = 4 semester berturut-turut

Dekan FTSL-ITB berkenan menyerahkan piagam penghargaan dan medali kepada para mahasiswa FTSL-ITB yang berprestasi pada semester  II tahun 2009/2010.

Pemaparan tentang masing-masing program studi di lingkungan Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan ITB, diawali dengan presentasi dari Teknik Kelautan yang disampaikan oleh Krisnaldi Idris, Ir., MOcE, Ph.D.., Program Studi Teknik Sipil, Dr.Ir. Herlien D. Setio dan Program Studi Teknik Lingkungan, Ir. Agus Jatnika Effendi, Ph.D.