Enter your keyword

Tim Bulutangkis FTSL Masuk Babak 4 Besar.

Tim Bulutangkis Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan ITB telah berpartisipasi pada even pertandingan FMIPA CUP XI tahun 2007 yang digelar sejak bulan Mei 2007. Pertandingan tersebut diikuti oleh 14 tim yang berasal dari seluruh jajaran unit kerja yang ada di lingkungan ITB. Dari 14 tim yang ikut bertanding, kemudian dibagi menjadi 2 group, masing-masing 7 tim tiap group. Tim FTSL masuk pada group B bersama-sama dengan Tim Bulutangkis FSRD, FIKTM, STEI-A, UPT Penerbit, SF, dan Tim Pusat-B. Sistem pertandingan yang dipakai adalah setengah kompetisi. Tim FTSL, yang terdiri dari 5 partai (ganda putera) telah berhasil menjadi juara di group B, sehingga masuk babak empat besar (semi final) dan berpeluang untuk masuk ke babak grand final, sedangkan runner up group B adalah Tim Bulutangkis FSRD.

Selama babak penyisihan, Tim FTSL telah berhasil menyisihkan lawan-lawannya, hal ini menjadikan Tim FTSL yang terbaik, karena tidak pernah terkalahkan. Pada tanggal 9 Mei 2007 Tim FSRD menyerah dengan skor 2 – 3, disusul oleh FIKTM dan STEI-A yang juga menyerah dengan skor sama, yaitu 1 – 4. Tim FTSL juga telah menumbangkan Tim UPT Penerbit (5 – 0), Tim SF (4 – 1), dan Tim Pusat-B (3 – 2). Sementara itu, juara group A diraih oleh Tim Pusat-A sedangkan Tim FMIPA menjadi runner up.

Jadwal pertandingan tim FTSL berikutnya (untuk memperbutkan tiket ke grand final) adalah tanggal 13 Juli 2007 mulai pukul 16:00 WIB di GOR LOHITA melawan Tim FMIPA. Keluarga besar FTSL-ITB merasa bangga dengan prestasi ini, dan kepada pegawai (PNA dan Non PNA) yang memiliki waktu luang, kiranya dapat memberi support kepada Tim saat pertandingan berlangsung.

Anggota Tim Bulutangkis FTSL adalah sebagai berikut :

No

Nama Pemain

Unit Kerja

1

Ir. Iswandi Imran, MASc., Ph.D.

KK Rekayasa Stuktur

2

Ir. Indra Djati Sidi, M.Sc., Ph.D.

KK Rekayasa Stuktur

3

Dr. Ir. Eka Djunarsjah

KK Sains dan Rekayasa Hidrografi

4

Ir. Sri Hendarto, M.Sc.

KK Rekayasa Transportasi

5

Tjetjep Sudradjat

Prodi Teknik Lingkungan

6

Ecep

Laboratorium Mekanika Tanah

7

Edi Wardi

FTSL

8

Carya Diana S.

Laboratorium Rekayasa Jalan dan Lalu Lintas

9

Yayan

KK Teknologi Pengelolaan Lingkungan

10

Dadi

Laboratorium Rekayasa Jalan dan Lalu Lintas

11

Ujum J

Prodi Geodesi dan Geimatika

12

Burhan

Laboratorium Rekayasa Struktur

13

Hendi

Laboratorium Rekayasa Struktur

14

Kustandi

Laboratorium Mekanika Tanah

15

Ade Rahmat

Laboratorium Rekayasa Jalan dan Lalu Lintas