Kersos Sibades 2011
SIBADES (Sipil Bangun Desa) merupakan suatu bentuk upaya nyata yang dilakukan oleh mahasiswa teknik sipil ITB untuk mengaplikasikan ilmu keprofesiannya selama diperkuliahan agar dapat bermanfaat dalam meringankan permasalahan infrastruktur yang terjadi di masyarakat. Di tahun 2010, HMS-ITB telah melaksanakan kegiatan SIBADES dengan proyek berupa pembangungan jembatan di Desa Cicariuk, Kecamatan Cipeundeuy – Kabupaten Bandung Barat. Untuk tahun ini, proyek yang dilaksanakan oleh SIBADES adalah rekonstruksi SDN Puncak Raya di Desa Margaluyu, Pangalengan. Kegiatan ini sudah berlangsung sejak awal tahun 2011, dimulai dari tahap survei hingga tahap pengerjaan struktur bangunan. Fardy Muhammad Ichsan (SI’08) dipercaya sebagai ketua SIBADES 2011 yang akan mengoordinir terlaksananya agenda ini.
Kampung Puncak Raya, Desa Margaluyu, Kecamatan Pangalengan – Kabupaten Bandung menjadi pilihan HMS-ITB untuk melaksanakan kegiatan kerja sosial di tahun 2011 ini. Bukan tanpa alasan, desa ini menjadi objek kerja sosial karena setelah gempa bumi Tasikmalaya 2 September 2009 lalu, salah satu infrastruktur vital di desa ini mengalami kerusakan cukup parah, yaitu sekolah dasar. Survei yang dilakukan beberapa orang dari HMS-ITB akhirnya menghasilkan keputusan untuk melakukan rekonstruksi terhadap bangunan sekolah dasar di desa ini. Setelah persiapan beberapa bulan, akhirnya proyek rekonstruksi ini pun terlaksana. Puncaknya, akhir bulan Desember 2011 ini, sekitar 200-an anggota HMS-ITB berkunjung ke desa ini untuk ikut serta dalam kegiatan SIBADES : Kerja Sosial HMS-ITB.
Rekonstruksi SDN Puncak Raya, Margaluyu – Pangalengan ini didesain dengan struktur tahan gempa. Hal ini dikarenakan Pangalengan termasuk daerah yang rawan terkena gempa bumi. Terbukti, di tahun 2009 ketika gempa melanda kawasan Tasikmalaya dan sekitarnya, sekolah dasar ini ikut terkena imbasnya. Untuk itu, diperlukan suatu rancangan bangunan yang tahan gempa, terutama bangunan yang diperuntukan sebagai fasilitas pendidikan. Sebagai pendahuluan kegiatan rekonstruksi ini, dilaksanakan sebuah Seminar Rakyat yang bertujuan memberikan pencerdasan kepada masyarakat di desa Margaluyu tentang bangunan tahan gempa yang hendak dibangun dan mitigasi bencana dari aspek sosial kemasyarakatannya.
Sebagai bentuk upaya mendekatkan diri ke masyarakat, SIBADES mengadakan kegiatan kerja sosial di Kampung Puncak Raya ini pada tanggal 17-21 desember 2011. Pada intinya, kegiatan selama 5 hari tersebut bertujuan untuk meningkatkan “sense” kemasyarakatan mahasiswa sekaligus terlibat secara langsung dalam proses konstruksi bangunan sekolah dasar. Harapannya, mahasiswa dapat melihat secara nyata aplikasi bidang keilmuannya dalam penerapan di lapangan. Selama hampir seminggu itu pula, mahasiswa berinteraksi dengan warga dan melakukan berbagai kegiatan. Di hari pertama, mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok dan masing-masing kelompok ditempatkan di rumah warga yang sudah ditentukan. Tercatat sekitar 200 anggota HMS yang menempati 40 rumah warga yang tersebar di 4 RT.
Sumber : http://hms.si.itb.ac.id/blog/2011/12/26/ulasan-singkat-kersos-sibades-2011/