Enter your keyword

Kunjungan Siswa SMUN Tasikmalaya ke FTSL-ITB

Para siswa-siswi SMU Negeri Tasikmalaya berkesempatan untuk mengunjungi FTSL-ITB pada hari Kamis, 5 Februari 2008. Para siswa yang didampingi guru pembimbingnya bermaksud ingin mengetahui tentang program studi di lingkungan FTSL khususnya dan ITB pada umumnya. Para siswa disambut & diterima oleh Ir. Muhamad Abduh, MT, Ph.D., staf pengajar dari Program Studi Teknik Sipil [pernah sekolah di SMUN Tasikmalaya] di Ruang Multimedia Teknik Lingkungan, Gedung Labtek IX-C Lantai V, mulai pukul 09:00 WIB.

Dalam sambutannya Ir. Muhamad Abduh, MT, Ph.D. baik atas nama pimpinan FTSL maupun ITB menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan para siswa/pengajar SMUN Tasikmalaya ke FTSL-ITB, dilanjutkan dengan menjelaskan tentang penerimaan mahasiswa baru, penyelenggaraan pendidikan, kompetensi lulusan, dan sebagainya.

Presentasi tentang FTSL-ITB dilanjutkan oleh Kabag TU-FTSL yang didampingi oleh Kasubbag Akademik & Kemahasiswaan, Kasubbag Sistem Informasi, dan staf lainnya.  Kepada para siswa, selain diberikan leaflet tentang program studi di lingkungan FTSL,  disajikan pemutaran film promosi FTSL-ITB. Setelah acara tanya jawab, acara ditutup oleh Kabag TU FTSL-ITB dan ditandai dengan penyerahan cinderamata dari Guru Pembimbing SMUN Tasikmalaya kepada FTSL-ITB.