International Postgraduate Conference on Civil Engineering (IPCCE) 2025: Mendorong Inovasi Infrastruktur Berkelanjutan
Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL) Institut Teknologi Bandung akan kembali menyelenggarakan International Postgraduate Conference on Civil Engineering (IPCCE) 2025 pada 3–4 Desember 2025. Kegiatan ini diadakan oleh Program Pascasarjana Teknik Sipil FTSL ITB, dan tahun ini mengusung tema:
“Resilient Infrastructure for Sustainable Development: Innovations and Challenges in Civil Engineering.”
Konferensi IPCCE 2025 merupakan pengembangan dari kegiatan National Postgraduate Conference on Civil Engineering yang kini menjangkau level internasional. Tujuannya adalah mempertemukan mahasiswa pascasarjana, peneliti, dan praktisi dari berbagai institusi untuk berdiskusi, berbagi ide, serta memperkuat kolaborasi riset di bidang teknik sipil.
Kegiatan akan dilaksanakan secara hybrid di Gedung CIBE ITB Ganesha dan melalui platform daring Zoom, mencakup berbagai bidang topik seperti:
-
Construction and Infrastructure Management
-
Structural Engineering
-
Geotechnical Engineering
-
Water Resources Engineering and Management
-
Transportation Engineering and Management
-
Ocean Engineering
Selain sesi presentasi, IPCCE 2025 juga menghadirkan sesi kunjungan budaya (Cultural Visit & City Tour) yang akan diadakan pada tanggal 4 Desember 2025, sebagai upaya memperkenalkan budaya dan potensi kota Bandung kepada peserta dari luar negeri.
Pendaftaran dan call for papers telah dibuka mulai 7 Oktober 2025 melalui laman resmi https://bit.ly/regIPCCE
Melalui konferensi ini, FTSL ITB berharap dapat terus berkontribusi dalam pengembangan riset dan inovasi di bidang teknik sipil yang berdaya tahan, berkelanjutan, dan berdampak bagi masyarakat global.