Pengenalan Program Studi Tahap II
Jumat (05/02/2016) bertempat di Aula Barat ITB, Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan mengadakan Acara Pengenalan Program Studi untuk Mahasiswa TPB angkatan 2015. Kegiatan yang berlangsung pukul 14.00 ini diawali dengan sambutan dari Dekan FTSL Prof. Ir. Ade Sjafruddin, M.Sc., Ph.D kemudian di lanjutkan dengan penjelasan singkat dari Wakil Dekan Bidang Akademik FTSL Ir. Irsan Soemantri Brodjonegoro, Ph.D. Beliau mengatakan bahwa IPK mahasiswa TPB angkatan 2015 mengalami kenaikan menjadi 3,32 yang awalnya 3,08. Pada Kesempatan tersebut Fakultas Teknik Sipil memeberikan Penghargaan Dean List untuk Mahasiswa yang brprestasi dari setiap program studi yang ada.
Tidak Seperti biasanya acara pengenalan prodi yang kedua untuk mahasiswa angkatan 2015 ini diisi oleh para alumni dari setiap Program Studi yang ada di FTSL. Di mulai dengan Program Studi yang berada di Jatinangor yaitu, Rekayasa Infrastruktur Lingkungan. Maraita Listyasari, ST, MM yang merupakan lulusan Teknik Lingkungan tahun 1998. Beliau merupakan Water and Sanitation Specialist, the World Bank.
Selesai Maraita Listyasari, ST, MM dilanjutkan dengan Deny Ramadhani, ST., MT yang merupakan Ahli Teknik Bendungan Besar. Beliau merupakan Teknik Sipil Angkatan tahun 1995, dan lulus Magister Teknik Sumber Daya Air tahun 2002. Saat ini beliau menjabat Team Leader IME DOISP Bappenas. Beliau mengatakan bahwa Peran dan Partisipasi Professional Teknik Sumber Daya Air sangat terbuka lebar, mulai dari Pegawai Negeri Sipil, Pegawi BUMN, Pegawai Swasta, bahkan Organisasi International ataupun jadi Enterpreuner.
Sementara itu dari Teknik Kelautan diisi oleh alumni Angkatan Pertama tahun 1994 oleh Eddy Probowo, ST., M.Si.. Beliau merupakan Sr. Subsea and Offshore Structural Engineer, Saka Indonesia Pangkah Limited. Pada kesempatan tersebut beliau meperlihatkan beberapa foto alumni dari teknik kelautan dari beberapa angkatan yang bekerja di berbagai lini sebagai, Offshore Engineer, Pipeline Engineer, Coastal Engineer, Port Engineer, selain itu juga ada beberapa alumni yang bekerja di Pemerintah serta menjadi Entrepreneur.
Untuk Teknik Lingkungan, Randy Ismail yang merupakan Teknik Lingkungan angkatan tahun 1990 ini merupakan President Director,PT Insolity Consulting dan juga HSE principal consultant/trainer/auditor, PT. ERM Indonesia. Beliau menjelaskan perjalanan karir belai setelah lulus dari Teknik Lingkungan Tahun 1994. Di awali dari Environmental Engineer di PT. Jaya Engineering hingga menjadi Persident Director.
Yang terakhir dari Teknik Sipil diisi oleh Hari G Soeparto yang merupakan Lulusan Tahun 1965. Beliau mengatakan bahwa Karir lulusan Teknik Sipil sangat luas mulai dari pengusaha panti pijat sampai Presiden. Hal itu telah terbukti memang salah satu rekan beliau menjadi pengusaha panti pijat dan Presiden Republik Indonesia yang Pertama ir. Soekarno merupakan lulusan Teknik Sipil ITB.
Acara hari itu diakhiri dengan pemberian cendramata dari Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan kepada para Pembicara yang telah hadir.